Cara membuat sound of text suara pikachu akhir-akhir ini memang sedang digandrungi para pengguna WhatsApp. Siapa yang tidak kenal dengan Pikachu, karakter utama dalam serial kartun berjudul Pokemon itu memang paling diidolakan dibandingkan pokemon lainnya. Pikachu dikenal dengan serangan listriknya hingga bisa membuat halilintar.
Nah, sekarang ini kamu bisa kembali mendengar suara lucunya berkat teknologi text to speech. Kehadiran suara tersebut menjadi nada dering aplikasi WA nyatanya jadi daya tarik sendiri bagi pengguna dan pendengarnya. Hal itu karena suara-suara yang dihasilkan dapat dibuat seunik mungkin sesuai dengan keinginan.
Daftar isi:
Apa Itu Sound of Text Pikachu?
Sampai sini kamu perlu mengetahui terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan sound of text. Jadi, sound of text adalah sebuah situs yang memanfaatkan teknologi text to speech untuk mengubah sebuah tulisan atau teks menjadi suara.
Fungsi suara yang dihasilkan dari sound of text sendiri bukan hanya untuk dijadikan sebagai nada dering sebut nama saja, tapi juga bisa dipakai untuk hal yang lebih penting misalnya pengisi suara costumer service, penyiar dan suara-suara lainnya yang sering kita dengar di publik. Sebab ada banyak jenis suara yang bisa kamu gunakan di sound of text.
Cara Membuat Sound of Text Pikachu
Membuat sound of text suara Pikachu tidaklah sulit. Kamu bisa membuat sound of text suara Pikachu tanpa harus menginstal aplikasi tambahan apapun.
Teknisnya sangat sederhana sekali, kamu hanya perlu membuat suara Pikachu lalu mengunduh file suara dalam format mp3 kemudian memasangnya menjadi ringtone WA. Penasaran? Berikut cara membuat sound of text suara Pikachu dengan mudah menggunakan situs Uberduck.ai:

- Langkah 1: Buka aplikasi browser di smartphone lalu ketik https://app.uberduck.ai/
- Langkah 2: Pada menu Category Filters, pilih Cartoons
- Langkah 3: Pilih karakter Pokemon pada menu di sebelah kanannya
- Langkah 4: Pilih suara Pokemon dengan klik Brock (Eric Stewart) (by JacobLenstar)
- Langkah 5: Scroll ke bawah lalu masukkan teks yang kamu inginkan
- Langkah 6: Klik Speak
- Langkah 7: Klik Permalink dan Download untuk mengunduh file mp3 Pikachu
Nah, setelah mengikuti panduan di atas maka kamu akan mendapatkan suara Pikachu dalam format mp3. Mudah sekali, bukan? Sekarang, langkah selanjutnya adalah mengubah nada dering di aplikasi WA dengan suara Pikachu yang sudah diunduh tadi.
Menambahkan Suara Pikachu Menjadi Nada Dering
Berikut langkah-langkah untuk menambahkan sound Pikachu sebagai nada dering Whatsapp:
- Langkah 1: Buka aplikasi File Manager, My Files atau File Explorer.
- Langkah 2: Klik Internal Storage.
- Langkah 3: Klik folder Notifications lalu simpan file suara Pikachu ke folder tersebut.
- Selesai.

Tetapi jika langkah-langkah di atas gagal, kamu dapat menambahkan nada dering suara Pikachu dengan klik menu pengaturan (Settings), lalu klik bunyi dan getar (Sounds and Vibrations), kemudian klik nada dering (Ringtone) dan tambahkan file suara Pikachu tadi dengan klik tombol plus atau add.
Membuat Suara Pikachu Menjadi Nada Dering Notifikasi WA
Sekarang kamu melakukan langkah terakhir yaitu membuat suara Pikachu menjadi ringtone WA. Ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Langkah 1: Buka aplikasi WA.
- Langkah 2: Pilih icon titik tiga di kanan atas lalu pilih Settings.
- Langkah 3: Pilih Notifications.

- Langkah 4: Pilih menu sesuai nada dering yang ingin kamu ganti.
- Langkah 5: Pilih file suara Pikachu.
- Selesai.
Itulah langkah-langkah membuat suara Pikachu menjadi nada dering notifikasi WA dari tim DMO.or.id. Gampang sekali, bukan? Setelah mengikuti semua langkah di atas maka kamu bisa bernostalgia dengan suara Pikachu yang sudah dijadikan nada dering WA. Selamat mencoba!
Referensi terkait:
- Cara buat sound of text Spongebob di wa
- Buat sound of text anime jadi nada dering wa
- Cara pakai nada dering suara Spongebob
- Cara rekam suara Google Translate
- Buat suara anime lucu dari hp Android